Cara Memperbaiki Mood Wanita yang Efektif: Sebuah Inspirasi ala Diamond&Co

Mengembalikan mood wanita yang lagi kacau itu nggak gampang juga ternyata. Apalagi kalau lagi ada di fase PMS. Jangan coba-coba deh mencari gara-gara dengan wanitamu di saat mood-nya lagi nggak stabil.
Di saat seperti ini, tetaplah sabar dan nggak terpancing emosi yang bisa berujung berantem hebat. Bisa-bisa hubungan kalian terancam nih.
Pengertian Mood
Kita telisik lebih dalam mengenai apa itu mood sebelum cari tahu cara mengembalikan mood wanita.
Dilihat dari definisi, mood itu adalah suasana hati yang sifatnya sementara, tapi datangnya berkala. Misalnya nih, kami lihat ada teman lagi murung atau sedih, itu berarti suasana hatinya sedang buruk. Dan kalau ia senang atau bahagia, mood-nya lagi bagus. Jadilah mood itu dibedakan menjadi mood baik dan buruk alias bad mood.
Saat good mood datang, kita biasanya jadi semangat untuk melakukan banyak hal. Tapi, kalau lagi bad mood, bawaannya malas-malasan, cemas, dan sedih terus. Makanya, penting banget untuk menjaga suasana hati tetap bagus biar kegiatan kita lancar tanpa hambatan.
Fakta Seru Tentang Mood Manusia
Diamondlovers, tahu nggak kalau mood itu datang tiba-tiba dan bergantung dari makanan yang kita konsumsi, obat-obatan, dan gaya hidup. Kami punya info seru soal mood lho. Cek yuk!
1. Suasana Hati Itu Menular
Mood itu bisa nular lho, Diamondlovers. Tanpa disadari, kita bisa terbawa oleh mood orang lain kalau kita nggak mawas diri. Kita bisa terpengaruh lewat ekspresi wajah, gestur, dan lain-lainnya. Ini terbukti saat kita lihat orang senyum, kita jadi ikutan senyum, ‘kan? Begitu juga sebaliknya, kalau lihat orang bete, bawaannya kesal.
Ekspresi dan gerakan tersebut terkait dengan emosi yang bikin otak kita bereaksi terhadap apa yang dirasakan.
2. Cuaca VS Suasana Hati
Daripada kamu sibuk cari cara mengembalikan mood wanita, mending perhatikan dulu deh penyebab suasananya buruk. Penyebab lain dari buruknya suasana hati adalah faktor cuaca. Riset psikologi mengatakan kalau cuaca cerah bikin mood naik, ingatan tajam, dan pikiran lebih terbuka. Kalau sebaliknya, mood bisa ikutan jelek, murung, dan nggak semangat.
Tapi, ini nggak berlaku untuk semua orang lho. Mungkin beberapa orang saja yang mengalami perubahan mood saat cuaca nggak stabil.
3. Cokelat Obat Ampuh Bad Mood
Kamu pasti tahu dong kalau cokelat itu ampuh bikin mood naik. Dari sekian banyak jenis cokelat, yang paling baik adalah cokelat hitam. Karena adanya antioksidan dan senyawa yang mengubah fungsi otak, sehingga mood membaik. Kandungan gula pada cokelat hitam itu rendah lho, makanya aman buat kamu yang lagi diet.
4. Musik Klasik Perbaiki Mood
Musik bagus buat memperbaiki mood yang buruk, tapi nggak semuanya lho. Yang paling ampuh adalah musik klasik yang bisa bantu otak mengeluarkan dopamin biar kita rileks, dan mood oke sepanjang hari. Itulah kenapa, musik klasik itu bisa bantu redakan stres.
5. Moody Terjadi Pada Masa Puber
Udah jadi hal yang wajar kalau remaja mengalami fase moody. Di usia mereka, hormon-hormon seperti testosteron, progesteron, dan estrogen sering naik turun. Nah, saat hormon tersebut mengalami naik turun, para remaja ini mengalami reaksi yang emosional.
Tapi, seiring usia mereka bertambah, moody mereka bakal berkurang kok. Dan, mereka bakal lebih pandai mengelola emosi.
6. Penyakit Pengaruhi Mood
Mencari tahu cara mengembalikan mood wanita memang baik, tapi cari tahu dulu alasan di balik perubahan mood tersebut. Bisa jadi itu karena adanya gangguan mood yang mengarah ke satu penyakit psikologis, kayak bipolar dan depresi.
Atau bahkan karena penyalahgunaan zat tertentu dan masalah kesehatan tubuh. Coba deh identifikasi dulu apakah perubahan suasana hati itu sampai mengganggu kehidupan sosial dan kegiatanmu.
7. Screen Time Tinggi Bisa Bikin Bad Mood
Banyak penelitian yang menyebutkan kalau screen time yang tinggi berpotensi menimbulkan depresi lho. jurnal kesehatan dari Preventive Medicine Report menyebutkan kalau berselancar di dunia maya lebih dari enam jam sehari mungkin bikin kita mengalami depresi yang serius.
Gawai canggih bikin kita kesepian dan terpisah dari dunia nyata, sehingga mengurangi interaksi sosial. Kalau lagi bad mood, jangan lari ke gawai kalian, ya!
8. Kesadaran Stabilkan Mood
Diamondlovers, mumpung masih muda, coba deh buat mengenali emosimu sendiri. kamu bisa mencari cara buat coping emosi yang kamu rasa, dan menemukan cara buat mengatasi gejolak yang timbul kapan aja. dan, yang terpenting adalah berlatih membangkitkan kesadaranmu.
9. Cara Bertahan Hidup
Sejatinya, mood itu kayak panduan buat kita fokus dan termotivasi buat melakukan sesuatu. Misalnya, kalau lagi nggak mood, itu tandanya kamu butuh rehat. Atau saat mood kamu baik, itu berarti kamu harus mempertahankannya demi kelancaran kamu. Jangan jadikan musuh, ya!
Beberapa Penyebab Mood Rusak
Jadi, bagaimana sih cara mengembalikan mood wanita? hal pertama yang harus dipahami adalah cari tahu penyebab yang biasanya mungkin merusak mood wanita. beberapa di antaranya adalah:
1. Mengalami Penolakan
Apakah seseorang pernah mengalami penolakan yang menyakitkan? Itu bisa membekas dalam memorinya lho. entah berupa ucapan atau sikap, tapi hal itu bikin ia merasa kesal dan merasa tidak diinginkan.
2. Lapar
Kondisi lapar bikin gula darah turun, badan lemas, dan mood jadi berubah drastis. nggak heran kalau orang lapar jadi lebih sensi dan reaksinya negatif. Biar mood wanita terjaga, pastikan perutnya kenyang, ya!
3. Rasa Bersalah
Bad mood nggak melulu karena faktor dari luar. Bisa juga ada rasa negatif yang dirasa dalam diri seseorang, misalnya rasa bersalah. Pandai-pandai meregulasi emosi, ya!
4. Kelelahan
Selain lapar dan rasa dalam diri, faktor kelelahan bisa memicu mood rusak lho. Kelelahan bisa terjadi saat terlalu banyak kegiatan, pekerjaan atau emosi yang disimpan. So, cari tahu dari mana sumber kerusakan mood-nya baru cari cara untuk mengembalikan mood wanita kamu.
5. Hubungan dengan Orang Sekitar Terkendala
Bad mood bisa terjadi saat hubungan kamu dengan orang sekitar sedang tidak baik. Misalnya, terlihat adu argumen atau berselisih paham. Saat emosi menyergap pikiran, kita jadi lebih pendiam, dan emosi nggak terkontrol.
6. PMS (Pre Menstruation Syndrome)
PMS atau Pre-Menstruation Syndrome terjadi pada wanita dewasa yang sudah balig, dan munculnya sekitar 1-2 minggu sebelum datang bulan. Kamu perlu tahu kalau saat PMS datang, wanita bisa mengalami mood yang buruk karena kram perut, nyeri payudara, perut kembung, dan sebagainya.
Bermacam-macam Mood Booster untuk Kembalikan Mood
Tenang, Diamondlovers. Kami punya beberapa mood booster yang jadi inspirasi cara mengembalikan mood wanita. misalnya:
1. Olahraga
Selain sehat, alasan lain seseorang berolahraga adalah untuk mengembalikan mood. Saat tubuh berkeringat, otak mengeluarkan hormon endorfin yang bikin mood lebih baik.
Efek baiknya, tidur jadi lebih nyenyak, stamina bertambah, dan kesehatan jantung lebih terjaga. Makanya, yuk lakukan olahraga selama kurang lebih 150 menit setiap menitnya untuk menjaga kesehatan jiwa dan raga.
2. Makanan
Sering kita dengar kalau saat bete, nafsu makan jadi lebih besar. Hal ini sebetulnya adalah cara dia untuk meredakan emosi yang ada di dalam dirinya. Beberapa makanan yang bisa bikin mood lebih baik adalah:
-
Oatmeal. Ia punya indeks glikemik rendah yang bisa jaga kadar gula darah tetap stabil.
-
Ikan. Kaya omega 3 yang bisa memperbaiki kinerja otak, bisa atasi gangguan mood dan depresi.
-
Pisang. Meningkatkan produksi hormon serotonin yang bisa memperbaiki mood dan lawan depresi.
-
Cokelat hitam. Mengurangi kecemasan dan turunin produksi hormon stres.
3. Meditasi
Cara mengembalikan mood wanita, salah satunya adalah dengan meditasi. Coba deh ajak ia kalau mulai kelihatan bete. Siapa tahu ia butuh sesuatu buat mengurangi stres. Pasalnya meditasi itu ngasih banyak manfaat, misalnya menaikkan mood, mempertajam ingatan, meredakan kecemasan dan stres.
Lakukan meditasi selama 10-20 menit setiap hari, baik itu meditasi mindfulness, kundalini, atau pun fokus.
4. Musik
sempat disinggung di atas kalau musik itu mempengaruhi suasana hati. Banyak penelitian yang menjelaskan bahwa mendengarkan musik bisa mengurangi stres, menurunkan tekanan darah, dan memperbaiki mood. Karena manfaat inilah, musik banyak digunakan sebagai media terapi untuk atasi masalah emosi.
5. Tidur siang
Nggak ada yang lebih nikmat selain tidur siang saat tubuh merasa penat. Pantas saja di Eropa sana, ada budaya siesta atau tidur tengah hari sebelum mereka melanjutkan kerja sore hari.
Ternyata tidur siang itu memang banyak manfaatnya, misalnya meningkatkan produktivitas, mengurangi kantuk saat kerja, dan memperbaiki suasana hati.
6. Interaksi
Cara mengembalikan mood wanita yang nggak kalah efektif adalah dengan berinteraksi, baik dengan sesama manusia atau pun dengan hewan peliharaan.
Curhat pada orang yang tepat, quality time bareng orang yang sefrekuensi itu bikin mood naik lagi lho. Atau saat kamu bermain dengan anjing kesayangan, kucing lucu yang udah dipelihara dari dulu.
Interaksi semacam itu bikin rileks dan pikiran tenang karena otak kita mengeluarkan hormon serotonin dan dopamin. Uniknya, binatang juga bisa lho, dengar curhat kita.
Memberi Hadiah Perhiasan, Cara Mengembalikan Mood Wanita yang Ampuh
Kalau si dia lagi ngambek, hadiah bisa jadi salah satu cara yang oke buat bikin mood-nya kembali baik. Hadiah seperti apa sih? Tentu saja perhiasan. Perhiasan adalah simbol kasih sayang, penghargaan, dan cinta yang nggak ada habisnya. Nilai sentimentalnya kuat, pesan cinta kamu bisa tersampaikan.
Diamond Pendant DPF0061 |
Diamond Pendant DPF0075 |
Disney Diamond Ladies Necklace DIS-DPF0385 |
IDR 3,077,000
Specification Diamond 10 = 0.055 TCW NC/VS |
IDR 3,972,000 This product is a charity product collaborating with Boy William.
Specification Diamond 28 = 0.131 TCW NC/VS |
IDR 5,299,000 Terinspirasi oleh sepasang kekasih Mickey Mouse dan Minnie Mouse, Diamond & Co. telah mengkurasi berbagai koleksi perhiasan berlian di mana setiap bagiannya begitu istimewa, unik dan menawan. Setiap item dibuat dengan berlian dengan kilau pilihan dan batu permata yang melengkapi look Anda.
Specification Diamond 9 = 0.063 TCW NC/VS |
Diamond&Co hadir buat memenuhi kebutuhan kamu dalam membuat bahagia pasanganmu. Ada koleksi terbaik di butik perhiasan kamu yang siap kamu persembahkan, misalnya:
-
Kalung dengan liontin berbentuk hati atau inisial nama penerima.
-
Anting-anting dengan desain yang elegan atau unik sesuai dengan selera dia.
-
Gelang dengan desain yang simpel namun elegan, atau dengan tambahan hiasan berupa batu permata.
-
Cincin dengan desain yang menarik, mungkin dengan batu permata favorit penerima atau batu birthstone.
Semua perhiasan kami dibuat dari logam emas 9K yang berkualitas. Karena perhiasan kami semuanya menggunakan berlian, dan emas 9k adalah emas yang paling ideal untuk menopang beban permata pada perhiasan. Itulah kenapa, negara-negara di Eropa banyak yang memakai jenis logam ini untuk perhiasan mereka.
Diamond Ladies Ring DRF0242 |
Diamond Ladies Ring DCWF2109 |
Blvck Diamond x Atta Aurel - Diamond Ring Nacht Collection BLV-DRF0294 |
IDR 3,927,000 Diamond 7 = 0.0760 TCW NC/VS
Specification Diamond 7 = 0.066 TCW NC/VS |
IDR 11,373,000 Diamond 20 = 0.2600 TCW NC/VS , Sapphire 1 = 0.7000 TCW BLU/NA
Specification Diamond 20 = 0.147 TCW NC/VS , Sapphire 1 = 0.566 TCW BLU/NA |
IDR 16,762,000
Specification Diamond 58 = 0.207 TCW NC/VS , Diamond 24 = 0.163 TCW BLK/ND |
Belum lagi berlian yang digunakan adalah jenis alami yang sudah tersertifikasi GIA. Setiap pembelian, akan disertai dokumen-dokumen pendukung yang menjamin keaslian produk yang kamu beli.
So, itu dia informasi tentang mood dan cara mengembalikan mood wanita ala Diamond&Co. Berurusan dengan orang yang lagi buruk moodnya emang sebuah perkara sulit. Tapi dengan cinta, semuanya jadi terlihat mudah. Buktikan deh, sembari membawa hadiah perhiasan dari Diamond&Co!