Hi, Passioner!

Our Products

Close

Search Product

Cincin Berlian Pernikahan: Pilih yang Sempurna untuk Cinta Abadi

Cincin berlian pernikahan

Diamondlovers, pernikahan tuh momen yang super spesial bagi pasangan yang menjalaninya. Nggak bakalan terasa lengkap kalau nggak ada simbol pernikahan yang menguatkan ikatan. Salah satu yang jadi favorit adalah cincin. Kenapa ya, cincin berlian pernikahan sering kali jadi simbol pernikahan yang lebih tinggi nilainya?

Bukan cuma perkara nilai ekonomis lho, berlian jadi begitu istimewa. Telusuri lebih dalam soal cincin pernikahan yang bertatahkan berlian yuk! Kamu bakal menemukan pesonanya yang nggak terbantahkan.  

Apa yang Membuat Berlian Istimewa?

Kata itu sendiri memunculkan ratusan gambaran yang penuh makna: langka, berharga, sesuatu yang paling diinginkan, indah, dan tanda cinta yang agung. Batu mulia ini tercipta jauh di dalam inti bumi, dan muncul ke permukaan karena terdorong oleh erupsi gunung berapi. Proses terciptanya nggak sepuluh dua puluh tahun, tapi ratusan juta tahun lho.

Sejak abad ke-19, berlian jadi sumber daya yang penting dan berharga bagi manusia. Bangsa Romawi bilang ini adalah serpihan bintang jatuh karena saking berharganya. Kalau bangsa Yunani bilang berlian ini adalah air mata dewa. Oh ya, nama berlian dalam bahasa Yunani adalah Adamas, yang artinya tak terkalahkan. Beberapa keistimewaan lain dari berlian adalah:

1. Simbol Cinta yang Utama

Berlian itu langka dan pesonanya bikin orang geleng-geleng kepala. Batu permata ini kayak benda ajaib yang menyalakan gairah romantis sepanjang Sejarah.

Tahu nggak? Berlian ini jadi simbol cinta sejati lho, di abad ke-15. Itu adalah saat Archduke Maximilian ngasih cincin berlian untuk bertunangan dengan pasangannya. Cincin itu dipasang di jari manis tangan kiri, yang dipercaya sebagai jalur cinta langsung menuju jantung. Itulah alasan di balik penyebutan Vena Amoris. Sampai sekarang cincin berlian dikenal sebagai hadiah paling mewah dan Istimewa.

2. Daya tahan

Berlian itu zat paling keras di muka bumi ini, Diamondlovers. Itu membuatnya tahan terhadap segala kerusakan. Kalau dirawat dengan baik, perhiasan berlian bisa diwariskan turun temurun lho, karena saking kuatnya banyak yang ingin punya cincin berlian pernikahan.

3. Kelangkaan

Berlian itu langka. Udah pasti, lantaran ia adalah sumber daya yang tercipta melalui proses panjang, lama, dan terbatas.

Untuk menemukan berlian, para penambang harus meledakkan 250 ton bijih, dihancurkan dan diproses Menjadi satu karat berlian besar. Lebih jauh lagi, hanya 20% saja yang dipotong jadi permata.

4. Nilai Abadi

Layaknya produk berharga lainnya, berlian itu punya nilai fluktuasi. Tapi penting untuk kamu ketahui kalau ia punya nilai ekonomi yang terbilang stabil di antara jajaran batu permata lainnya.

Cincin Berlian Pernikahan VS Cincin Emas Pernikahan

Jadi, mending cincin pernikahan emas biasa atau yang ada berliannya? Diamondlovers, udah sejak zaman dulu berlian tuh dipercaya sebagai simbol komitmen yang abadi. Inilah yang mendasari pasangan ambil cincin berlian sebagai cincin nikah mereka. Pas banget makna dan penggambarannya.

Nah, selain alasan itu, masih banyak lho alasan lainnya. Di antaranya:

1. Peninggalan Turun Temurun

Lantaran sifatnya yang long lasting, cincin nikah berlian itu jadi benda warisan yang diturunkan ke generasi berikutnya. Itu bikin makna cincin ini lebih emosional dan tinggi karena dikenakan oleh orang-orang dari generasi ke generasi.

2. Nilai yang Tinggi

Dibandingkan dengan perhiasan emas, berlian itu aman dari inflasi. Nilainya bakal terus naik seiring waktu. Pun dengan harga jualnya.

3. Bikin Pasangan Bahagia

Siapa sih yang nggak senang dikasih cincin berlian pernikahan? Keindahan dan kecantikannya tuh dambaan banget. Kalau Diamondlovers pengen ngasih kebahagiaan yang super, coba deh pilih cincin berlian dengan model yang cocok banget untuknya.

4. Bikin Lebih Pede

Saat kamu dan pasangan pakai cincin berlian pernikahan, nggak secara langsung bikin kalian lebih pede lho. Cincin in punya nilai yang lebih tinggi, dan pastinya tampilan estetikanya keren banget. Wajar aja kalau kalian merasa spotlight benar-benar terarah pada kamu dan pasangan.

Perhiasan Berlian untuk Mahar, Boleh Atau Nggak?

Mahar pernikahan itu adalah hadiah dari pihak laki-laki untuk pihak perempuan yang mau dinikahi, sebagai tanda atau komitmen dalam pernikahan. Lebih jauh lagi, mahar juga dianggap sebagai rasa hormat dan kasih sayang suami ke istri.

Bentuknya bisa bermacam-macam, mulai dari uang tunai, sampai benda berharga kayak perhiasan. Tapi, apa berlian bisa dipakai untuk mahar? Tentu dong. Perhiasan berlian atau berlian itu sendiri perlambang sesuatu yang indah dan berharga. Selain itu, batu permata ini juga menyimbolkan harapan dan masa depan bersama.

Alau kamu tertarik untuk mengambil perhiasan berlian untuk mahar selain sebagai cincin berlian pernikahan, pahami dulu alasan-alasannya berikut ini.

1. Simbol dari keabadian, kemurnian, dan ketulusan

Perhiasan emas yang bertatahkan berlian itu adalah benda yang merepresentasikan keabadian. Hal ini karena ia adalah logam mulai yang nggak mudah terkena korosi atau pudar warnanya. Nah, kadar emas yang paling cocok untuk perhiasan berlian adalah 9K sampai 18K.

Logam mulia dengan kemurnian emas sebanyak ini punya struktur yang solid dan kuat, bisa bertahan lama. Dan emas dengan berlian itu the best match, soalnya sama-sama kuat dan daya tahannya super. Sempurna banget kan buat menunjukkan keabadian cinta dalam sebuah pernikahan?

2. Berharga 

Diamondlovers, di belahan bumi mana pun, emas dan berlian udah diakui sebagai sesuatu yang berharga yang nilainya tinggi banget. Kalau kamu memilih berlian untuk mahar nikah, sama artinya dengan ngasih sesuatu yang nilainya enggak terkira. Kebayang dong bagaimana senangnya pasangan kamu saat dikasih mahar pernikahan emas berlian?

3. Timeless

Perhiasan emas dan berlain itu pesonanya timeless. Nggak heran kalau ia jadi koleksi atau perhiasan yang untuk dipakai sebagai penunjang penampilan. Nah, untuk mahar pernikahan, pilih deh yang sesuai dengan selera pasangan kamu, misalnya vintage, yang modern, atau yang bold . Perhiasan ini punya pesona yang nggak tertandingi.

Rekomendasi Cincin Berlian Pernikahan dari Diamond&Co

Sampai dimana persiapan kamu untuk menikah? Coba deh cek lagi apa ada yang kurang atau terlewat. Cincin kawinnya udah siap? Kalau masih gamang, intip yuk rekomendasi cincin nikah yang ada berliannya di butik perhiasan kami.

1. Infini Love

Diamond Wedding Ring DWS0046B

Infinilove Diamond Wedding Ring DWS0111A

IDR 6,743,000

Descriptions & Detail

Tampil lebih cantik dan maksimal dengan cincin berlian dari Diamond & Co. 

 

Specification

2.52 gr TCW: 0.0000 ct

IDR 6,518,000

Descriptions & Detail

Tampil cantik dan berkilau dengan cincin kawin berlian dari Diamond & Co.

 

Specification

Diamond 1 = 0.021 TCW NC/VS

Dari namanya aja udah ketahuan makna filosofinya. Yups betul ini adalah salah satu koleksi paling romantis yang dipunyai Diamond&Co. Ia punya nama yang unik, perlambang ikatan cinta yang nggak pernah putus. Dan, diperlihatkan dalam desain yang nggak biasa dimana cincin ini ngasih adjustment unik dalam desainnya.

2. Pappilon Collection

Diamond Ladies Ring DRF0194

Diamond Ladies Ring DRF0221

Diamond Ladies Ring DCWF1263

IDR 4,719,000

Descriptions & Detail

Tampil cantik dan berkilau dengan cincin berlian dari Diamond & Co.

 

Specification

Diamond 13 = 0.115 TCW NC/VS

IDR 5,940,000

Descriptions & Detail

Tampil lebih cantik dan maksimal dengan cincin berlian dari Diamond & Co.

 

Specification

Diamond 31 = 0.085 TCW NC/VS

IDR 9,851,000

Descriptions & Detail

Tampil lebih cantik dan berkilau dengan cincin berlian diamond n co

 

Specification

Diamond 45 = 0.342 TCW NC/VS

Butuh sesuatu yang juga filosofis? Tengok nih koleksinya Pappilon. Salah satu cincin signature kami ini dibuat dengan sematan doa dan harapan tinggi bagi pasangan yang mau menikah. Semangat metamorfosis kupu-kupu, posisinya yang penting untuk kelangsungan hidup makhluk lain, bahkan keindahan kepakan sayap mungilnya kami jadikan inspirasi dalam menghasilkan koleksi cincin berlian pernikahan yang spesial.

Diamond&Co di Bridestory Event

Diamondlovers, kosongkan jadwal di tanggal 5-8 September 2024 nanti karena Diamond&Co bakal hadir di pameran Bridestory. Tahu dong, kalau pameran ini penting banget untuk pasangan yang mau menikah. Di sini, kamu bakal ketemu dengan semua vendor pernikahan, mulai dari vendor suvenir pernikahan, sampai vendor perancang busana pengantin.

Pameran ini bakal memangkas proses persiapan pernikahan kamu, jadi kamu bisa kumpulkan semua vendor dalam satu waktu. Diamond&Co juga bakal hadir di sini dan ngasih kamu penawaran menarik cincin pernikahan, pertunangan atau untuk hadiah. Yuk datang ke ICE BSD dan pastikan kunjungi booth kami di sana. Intip update terbarunya di Diamond&Co Bridestory

Kesimpulan

Jadi, cincin berlian pernikahan itu nggak cuma sekadar ada untuk melengkapi persiapan pernikahan. Lebih dalam lagi, ada simbol harapan, doa, penghargaan yang tinggi, dan ikatan dalam pernikahan. Jadi, sejauh mana persiapanmu? Pastikan kamu memberikan yang terbaik untuk pasanganmu. Misalnya cincin pernikahan bertatahkan berlian yang indah kayak di butik perhiasan kami. Temukan item keren lainnya di www.diamondnco.id

 

#FromIDoToEveryday

Back to Top